Pengertian, Jumlah, Grafik Startup yang ada di Indonesia, Peringkat Berapa di Dunia?

Dikesempatan kali ini saya akan membahas tentang Pengertian, Jumlah, Grafik Startup di Indonesia Terbaru yang saya rangkum dalam artikel kali ini.

Langsung saja simak pembahasannya...

Apa itu Startup?
Startup merupakan sebuah perusahaan rintisan yang belum lama beroprasi. Perusahaan-perusahaan merupakan perusahaan yang baru didirikan dan dalam fase pengembangan dan penelitian (Riset) untuk mencari pasar yang tepat sasaran.

Berapa jumlah Startup di Indonesia?
Dilansir dari kominfo.go.id, jumlah startup di Indonesia berjumlah sekitar 2.079 ribu cukup banyak kan?. Tetapi data yang saya cari di startupranking.com, Startup Indonesia Terbaru berjumlah 2.153 ribu, dan jumlah Startup kita peringkat 5 di Dunia. Startup Indonesia dibawah Kanada dan diatas Jerman.
Pengertian, Jumlah, Grafik Startup yang ada di Indonesia, Peringkat Berapa di Dunia?


Jumlah Startup di Daerah
Dari data MIKTI, separuh dari perusahaan rintisan berada di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (JABODETABEK). Jumlah Presentasenya mencapai 52,62 % dengan jumlah total 522 startup.

Sumatra berada di urutan kedua dengan jumlah sekitar 155 startup atau (11.53%).

Di Jawa Tengah memiliki 30 startup (3.02%), Yogyakarta 54 startup (5,44%), Jawa Barat berjumlah 44 startup ( 4,44%), dan Jawa Timur 133 startup (11,39%)

Diwilayah NTB dan NTT memiliki 32 startup (3,23%), Kalimantan berjumlah 24 startup (2,42%), Sulawesi berjumlah 34 startup (3,43%), dan yang tidak diketahui domisilinya sebanyak 24 startup (2,42%).

Grafik jumlah Startup di Indonesia

Pengertian, Jumlah, Grafik Startup yang ada di Indonesia, Peringkat Berapa di Dunia?

Banggakan Negara Indonesia punya banyak startup, ayo mulai sekarang dukung startup indonesia, caranya dengan menggunakan aplikasi karya anak bangsa.

Itulah tadi pembahasan pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat bagi kita semua tentang dunia startup. Sekian dari saya...

_thanx for reading

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan Source Code Web Sekolah LENGKAP

Software Desain Grafis yang Wajib Kamu Tahu

Pengalaman Singkat Mengenal Internet